1. Sberbank
Sberbank mengambil alih posisi pimpinan sebelumnya dari perusahaan minyak Rosneft, yang berada di posisi ketiga tahun ini. Sepanjang tahun lalu, kapitalisasi Sberbank naik hampir 40% mencapai $84 miliar.
Pangsa kapitalisasi pasar dari perusahaan-perusahaan sektor keuangan tumbuh per tahun menjadi 16,9% dan bukan 15,8% pada tahun 2016, sementara nilai pasar perusahaan-perusahaan in mendekati angka $110 miliar.
2. Gazprom
Perusahaan ini berhasil naik dari baris ketiga pada tahun 2016 menjadi yang kedua pada tahun 2017. Hal ini terlepas dari fakta bahwa kapitalisasi perusahaan telah menurun hingga 11% dan kini mencapai $53,35 miliar. Namun, selisih dengan posisi ketiga tetap sebesar $45 juta.
3. Rosneft
Perusahaan yang berada di puncak peringkat pada akhir tahun 2016, setelah berhasil mengambil alih pimpinan dalam waktu yang lama Gazprom, tidak mampu mempertahankan kepemimpinannya dan turun ke baris ketiga peringkat pada akhir 2017. Hal ini disebabkan oleh menurunnya kapitalisasi Rosneft hingga 24% per tahun menjadi $53,3 miliar.
4. LUKoil
Perusahaan ini telah mengamankan peringkat ke-4. Kapitalisasi LUKoil untuk tahun tersebut naik 1,9% dan mencapai $48,9 miliar. Total pada tahun 2017, hanya 55 dari 100 perusahaan yang mampu menghasilkan pertumbuhan kapitalisasi. Hal ini jauh lebih kecil dari hasil tahun lalu sebanyak 91 perusahaan.
Secara keseluruhan pada tahun 2017, pertumbuhan kapitalisasi dari lima perusahaan naik beberapa kali lipat yang disebabkan oleh isu-isu tambahan.
Sebagai perbandingan, pada 2016 25 perusahaan menunjukkan kenaikan kapitalisasi beberapa kali lipat, yang seringkali ditentukan oleh dinamika saham.
5. Novatek
Penurunan kapitalisasi sebesar 9,4% menjadi $35,5 miliar tidak mencegah Novatek untuk mengambil posisi kelima.
Tahu ini, ambang batas untuk dapat masuk ke peringkat 100 perusahaan termahal ditetapkan di angka $15,3 miliar dari $15,9 miliar setahun sebelumnya.
6. Nornickel
Sejak tahun lalu, perusahaan telah mengamankan posisinya pada baris keenam dalam daftar. Kapitalisasi Nornickel naik 12,6% menjadi $29,5 miliar.
Menurut para pakar lembaga RIA Rating, pada 2018 pertumbuhan kuotasi sebagian besar perusahaan, yang dimulai di pertengahan 2017, akan berlanjut. Sementara itu, kebanyakan dari mereka, dampak dasar yang rendah mulai berkurang dan pertumbuhan tidak akan kuat.
7. Gazprom Neft
Perusahaan ini naik dari peringkat ke-9 dari peringkat ke-7. Hal ini terutama karena pertumbuhan kapitalisasi sebesar 19,4%.
Korporasi yang terlibat dalam produksi dan pengilangan minyak dan gas ini, menurut total kapitalisasi (39,9%) dari 100 perusahaan termahal di Rusia, menyusul industri-industri lainnya. Namun, total kapitalisasi perusahaan 4,2% lebih kecil dari setahun sebelumnya. Para pakar melihat hubungan langsung antara penurunan proporsi dengan dinamika negatif dari nilai sejumlah perusahaan terbesar dalam sektor tersebut.
8. Tatneft
Korporasi ini menunjukkan pemulihan dari posisi ke-11 pada 2016 menjadi ke-8 pada 2017. Namun secara umum, daftar 100 perusahaan publik terbesar belum berubah secara signifikan dalam setahun ini. Menurut hasil tahun lalu, 9 perusahaan baru masuk dalam daftar, lima diantaranya mengalami kenaikan karena IPO dan SPO: En + Group, Detsky Mir, Lenenergo, Ingrad, dan rantai farmasi 36.6.
9. Surgutneftegaz
Surgutneftegaz dengan kapitalisasi sebesar $17,1 miliar (-5,6%) kehilangan dua posisi dalam daftar,
Dalam perbandingan dengan 2016, Magnit dan VTB keluar dari 10 peritel terbesar. VTB turun dari posisi ke 10 ke posisi ke-14, yang disebabkan oleh penurunan kapitalisasi sebesar 33%. Kapitalisasi Magnit turun lebih besar, sebesar 39%. Sehingga untuk hasil 2017, korporasi tersebut hanya menempati posisi ke-16 di antara perusahaan-perusahaan Rusia termahal.
10. NLMK
Industri ketiga dalam total kapitalisasi terbesar adalah metalurgi. Sektor metalurgi mengambil pangsa pasar sekitar 13,9%. NLMK masuk ke 10 besar dari baris ke-15 karena kenaikan kapitalisasi sebesar 35,8%.
Secara umum, tahun 2017 dapat disebut sebagai tahunnya metalurgi, karena mengikuti harga baja dan batu bara, sehingga kuotasi sahamnya menunjukkan dinamika positif yang pesat.
Total kapitalisasi pasar dari 100 perusahaan publik termahal Rusia menurut angka pada 2017, naik hingga 1,3% menjadi $643 miliar.
Dalam gambar: kantor NLMK Novolipetsk di Moskow.