logo

FX.co ★ Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Piala Dunia 2018 yang telah berlalu menyisakan stadion-stadion megah Rusia yang dipersiapkan secara aktif. Lihat stadion-stadion tersebut dalam artikel kami.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion Luzhniki di Moskow adalah stadion utama Piala Dunia 2018. Stadion ini akan menyelenggarakan laga pembuka dan final dengan keikutsertaan tim Rusia. Arena terbesar di Rusia ini dibangun pada 1956 di sebuah lahan basah, sehingga tanahnya harus ditinggikan hingga setengah meter. Pada 2013, rekonstruksi berskala besar dimulai dengan biaya sebesar 24 miliar ruble - lintasan lari di lapangan dipindahkan dan atap stadion dinaikkan. Kapasitas maksimum stadion mencapai 81.000 kursi.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion St. Petersburg dibuka tahun ini untuk Piala Konfederasi. Konstruksi arena di Pulau Krestovsky ini dimulai pada 2006. Sebelumnya, stadion berkapasitas 72.000 kursi ini dinamai Kirov. Kini, arena ini mampu menampung 68.134 penonton. Stadion St. Petersburg adalah satu-satunya stadion di Rusia dengan atap geser.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion Spartak berkapasitas 43.298 kursi di Moskow ini siap menyambut pada penggemar. Lapangan udara Tushino sebelumnya berada di sini. Konstruksi Kazan Arena yang berakhir pada 2013 juga terletak di sini. 2013 Summer Universiade, Piala Rusia, Piala Euro dan Piala Konfederasi diselenggarakan di sini. Pada stadion ini, selama kejuaraan Rusia antara tim lokal Ruben dan CSKA, sebuah sistem masuk stadion oleh paspor penggemar disetujui untuk pertama kalinya. Stadion ini dibangun pada tanah limbah. Pada Piala Dunia 2018, stadion ini memiliki kapasitas 44.779 kursi.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion Ekaterinburg yang dinilai sebagai objek warisan budaya ini sebelumnya dikenal sebagai Stadion Sentral. Selama rekonstruksi, monumen arsitektur neoklasisisme Stalinis yang merupakan bagian dari sejarah, dipugar. Biaya rekonstruksi mencapai 12,7 miliar ruble. Kapasitas stadion di Ekaterinburg ini pada Piala Dunia akan menampung 33.000 orang dan setelahnya 23.000. Pada Ekaterinburg Arena, empat laga pada tahap grup telah diselenggarakan.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion Mordovia Arena di Saransk dapat menampung 44.149 orang. Stadion ini dibangun di atas tanah berawa dengan beberapa rumah pribadi di sekitarnya. Para pemilik rumah dipindahkan ke dalam kompleks perumahan yang dibangun dekat dengan stadion. Biaya pembangunan mencapai 15,8 miliar ruble. Pada Mordovia Arena, empat pertandingan pada tahap grup telah diselenggarakan.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion Rostov Arena terletak di tepi kiri Sungai Don. Sebuah pulau buatan dibangun khusus untuk stadoion. Kapasitas stadion mencapai 45.145 orang. Biaya konstruksi sebesar 19,8 miliar ruble. Rostov Arena telah menyelenggarakan empat pertandingan tahap grup dan satu babak 16 besar.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Menurut gagasan pembuat proyek ini, stadion Nizhny Novgorod Arena harus berkaitan dengan air dan angin. Stadion ini akan dapat menampung 45.000 penonton. Biaya konstruksi mencapai 16,2 miliar ruble. Empat pertandingan tahap grup, satu babak 16 besar dan satu pertandingan perempat final telah diselenggarakan di sini.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Di titik tertinggi Samara, stadion baru dibangun dengan kapasitas 45.000 orang,

Tim Rusia memainkan laga final ketiga tahap grup di Samara Arena. Sebelum dibangun, pusat radio yang terabaikan berlokasi di sini. Biaya konstruksi stadion mencapai 18,2 miliar ruble.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Stadion berharga 17,3 miliar ruble ini dibangun di Kaliningrad. Sebelumnya, tempat ini merupakan tanah rawa. Stadion ini memasang kursi-kursi dengan sandaran lengan. Di Kaliningrad, empat laga babak grup dilaksanakan. Stadion Kaliningrad menampung 35.000 orang saat Piala Dunia dan akan dikurangi menjadi 25.000 setelah Piala Dunia.

Stadion-stadion Piala Dunia 2018 Rusia

Volgograd Arena dibangun dengan menghabiskan dana 16,2 miliar ruble (estimasi total biaya stadion sebesar 16,367 miliar ruble, meliputi biaya konstruksi dan kerja instalasi yang dilakukan oleh kontraktor umum serta biaya rancangan). Kapasitas stadion 45.000 orang.

Arena lainnya yang dapat menampung 45.000 orang penonton adalah stadion utama untuk Olimpiade Musim Dingin 2014. Stadion Fisht telag menyelenggarakan empat pertandingan babak grup, satu pertandingan babak 16 besar dan babak perempat final Piala Dunia 2018.

Buka daftar artikel Buka akun trading