logo

FX.co ★ 10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

Di dunia, terdapat beberapa negara penghasil minyak yang sangat mempengaruhi pasar emas hitam di masa mendatang. Lebih jelasnya ada di galeri foto kami.
10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

Negara-negara anggota OPEC yang memutuskan kesepakatan untuk mengurangi produksi minyak meminta semua produsen minyak global terkemuka untuk bergabung dalam perjanjian ini. Untuk mengingatkan kembali, kesepakatan tersebut menetapkan pengurangan produksi emas hitam pada akhir tahun 2018. Para ahli telah menyusun 10 negara penghasil minyak yang akan menentukan masa depan pasar minyak bumi.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Rusia

Tahun lalu, Rusia melampaui Arab Saudi dalam hal produksi minyak dan memenangkan gelar sebagai produsen minyak terbesar. Negara ini bekerjasama dengan OPEC dan ikut dalam kesepakatan untuk mengurangi penambangan bahan baku.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Arab Saudi

Kerajaan ini dianggap sebagai negara terbesar kedua diantara produsen minyak terkemuka di dunia. Sejak Mei 2017, Arab Saudi telah mengurangi produksi emas hitam ke level di bawah 10 juta barel per hari.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    AS

Saat ini, Amerika Serikat tidak turut dalam perjanjian OPEC. Mereka, sebaliknya, meningkatkan produksi minyak. Para ahli mengatakan hal ini terutama melibatkan para produsen minyak serpih.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Irak

Pada Agustus 2017, Irak, salah satu produsen terbesar minyak bumi, mengurangi produksi. Negara ini mulai memproduksi 4,38 juta barel per hari dibandingkan 4,4 jua barel.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Kanada

Di Kanada, produksi emas hitam pada bulan Agustus tahun ini berjumlah hingga 3,12 juta barel per hari yang mana jauh lebih rendah dari nilai sebelumnya.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Venezuela

Salah satu produsen minyak terkemuka, Venezuela, pada bulan Agustus 2017 memproduksi 2,1 juta barel per hari. Para ahli yakin bahwa indikator negara ini, yang diambang kegagalan, sangat berarti bagi ekonomi global.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Nigeria

Negara ini dianggap sebagai salah satu produsen minyak terbesar di Afrika. OPEC memperbolehkan Nigeria untuk tidak mengurangi level produksi emas hitam karena situasi politik yang sangat tidak stabil di negara ini.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Meksiko

Para analis mencatat penurunan level produksi minyak di negara ini dalam tiga bulan berturut-turut. Pada bulan Agustus, Meksiko memproduksi sekitar 1,94 juta barel per hari.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Angola

Angola dianggap sebagai produsen minyak terbesar kedua di Afrika setelah Nigeria. Negara ini memproduksi sekitar 1,68 juta barel per hari.

10 negara teratas yang berpengaruh pada pasar minyak dunia

    Norwegia

Norwegia juga memutuskan untuk mengurangi produksi minyak untuk menyetabilkan pasar emas hitam global. Pada bulan Agustus 2017, negara ini memproduksi 1,57 juta barel per hari setelah memproduksi 1,62 juta pada bulan sebelumnya.

Buka daftar artikel Buka akun trading