logo

FX.co ★ 7 film yang wajib ditonton investor

7 film yang wajib ditonton investor

Sebagian investor memikirkan mengenai trading bahkan pada akhir pekan ketika bursa-bursa ditutup. Jika anda salah satu dari mereka, coba gabungkan bisnis dengan kesenangan: bersantai sementara menonton film-film keuangan. Berikut adalah daftar 7 film teratas mengenai investasi.

7 film yang wajib ditonton investor

The Big Short, 2015

Film ini menunjukkan bahwa gelembung perumahan Amerika Serikat memicu krisis keuangan 2007. Ini adalah kisah para investor Wall Street yang menemukan bahwa pasar perumahan Amerika Serikat sangat tidak stabil dan dapat segera tumbang. Jelas, tidak ada yang mempercayai mereka. Namun, mereka bertaruh melawan sekuritas berjamin hipotek di pasar untuk profit. Film tersebut memenangkan Academy Award untuk naskah yang dengan adaptasi terbaik. The Big Short berdasrakan pada buku non fiksi “The Big Short: Inside the Doomsday Machine” oleh Michael Lewis.

7 film yang wajib ditonton investor

Margin call, 2011

Kisah dalam film ini berlangsung selama krisis keuangan 2008. Film ini menggambarkan kebangkrutan yang mengguncang seluruh dunia. Yaitu tumbangnya Lehman Brothers, bank investasi terbesar ke-4 AS. Plot film thriller keuangan ini berdasarkan pada peristiwa sedih ini. Di layar, kita melihat di balik layar tragedi - bagaimana para pehawai mencoba menyelamatkan bank itu. Margin Call dibintangi oleh pemenang Academy Award Kevin Spacey yang berperan sebagai Sam Rogers, seorang manajer lantai perdagangan di firma investasi Wall Street.

7 film yang wajib ditonton investor

Too Big to Fail, 2011

Ini adalah drama biografi berdasarkan buku non-fiksi Andrew Ross Sorkin “Too Big to Fail: The Inside Story of How Wall Street and Washington Fought to Save the Financial System – and Themselves”. Kisah dalam film ini fokus pada krisis keuangan global dan permasalahan yang disebabkannya. Tokoh protagonis dalam film adalah mantan Menteri Keuangan AS Henry Paulson, yang berupaya menghentikan krisis yang akan datang dengan segala cara.

7 film yang wajib ditonton investor

The Wolf of Wall Street, 2013

Ini adalah film biografi yang menceritakan kisah seorang mantan broker saham, Jordan Belfort. Belfort mendirikan salah satu firma broker terbesar di Amerika Serikat dan masuk penjara atas kasus penipuan 10 tahun kemudian. Setelah ia bebas, Jordan Belfort bekerja sebagai pembicara motivasi dan penulis 2 buku. Film ini berdasarkan pada kisah memoirnya “The Wolf of Wall Street,” yang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio.

7 film yang wajib ditonton investor

Boiler Room, 2000

Film drama kejahatan ini juga berdasarkan pada biografi Jordan Belfort yang menceritakan kisah perusahaan broker Stratton Oakmont yang diciptakan oleh penipu ulung asal New York ini. Selama bertahun-tahun, perusahaan menjalankan berbagai skema penipuan dan menipu para kliennya. Di film, fokusnya adalah pada bisnis kotor penjualan saham perusahaan bodong.

7 film yang wajib ditonton investor

Money Monster, 2016

Meskipun tidak seterkenal film-film sebelumnya, namun film ini memiliki kisah yang sama menariknya. Film ini mengisahkan seorang pembawa acara TV populer Lee Gates. Dalam program TVnya Money Monster, ia sering memberikan saran investasi, tapi satu hari ada yang tidak beres. Although this moving picture is not as well-known as the above-mentioned films, it has an equally captivating storyline. Seorang penggemar gila, yang mengikuti rekomendasi jurnalis itu, kehilangan semua uangnya. Ia menyandera pembawa acara TV dan juga kru. Film ini disutradarai oleh aktris Jodie Foster dan dibintangi oleh George Clooney dan Julia Roberts.

7 film yang wajib ditonton investor

Billions, 2016 – sekarang

Billions adalah serial drama televisi Amerika yang mulai tayang pada 2016 dan berlangsung hingga enam musim. Pada Februari 2022, serial ini memulai musim ke-7. Saga keuangan ini menceritakan kisah seorang jenius Wall Street Bobby Axelrod, yang membangun bisnisnya menjadi salah satu firma paling sukses dalam industri berkat investasi. Steven Cohen, pendiri lembaga pengelola dana S.A.C. Capital Advisors, diyakini sebagai inspirasi karakter miliarder Bobby Axelrod.

Buka daftar artikel Buka akun trading