logo

FX.co ★ Ekonomi Inggris pertahankan momentum dengan pemulihan penjualan ritel yang kuat

Ekonomi Inggris pertahankan momentum dengan pemulihan penjualan ritel yang kuat

Pound merespons dengan pergerakan naik selanjutnya, mencapai level tertinggi lokal baru dalam tren naik yang telah berlangsung sejak 8 Agustus. Berdasarkan data, penjualan ritel di Inggris memantul pada bulan Juli tahun ini setelah diskon musim panas dan Kejuaraan Sepak Bola Eropa, yang menyebabkan naiknya pengeluaran di toserba dan toko olahraga.

Laporan tersebut menunjukkan bahwa volume barang yang dijual di toko dan online naik sebesar 0,5% pada bulan Juli, setelah mengalami penurunan yang direvisi sebesar 0,9% pada bulan sebelumnya. Para ekonom telah memperkirakan kenaikan sebesar 0,6%, tetapi penurunan bulan Juni tidak sebesar 1,2% seperti yang dilaporkan sebelumnya. Penjualan yang tidak termasuk bahan bakar tumbuh sebesar 0,7%, yang juga melebihi ekspektasi ekonomhadap kenaikan sebesar 0,6%.

Ekonomi Inggris pertahankan momentum dengan pemulihan penjualan ritel yang kuat

Angka-angka ini menunjukkan awal yang lebih kuat untuk kuartal ketiga setelah penjualan ritel yang lemah pada bulan Juni berdampak negatif pada pertumbuhan ekonomi. Ini juga dapat mengisyaratkan optimisme konsumen yang meningkat. Hal ini terjadi setelah krisis biaya hidup terburuk dalam beberapa dekade. Mengingat data yang positif, dapat disimpulkan bahwa ekonomi Inggris terus bergerak maju, dengan sedikit sinyal bahwa para konsumen mengurangi pengeluaran secara signifikan. Meskipun laporan PDB kemarin tidak mencolok, secara keseluruhan, kondisi cukup positif: inflasi melambat, ekonomi tumbuh, dan penjualan ritel stabil – semua ini membuka kesempatan bagi berlanjutnya penurunan suku bunga oleh Bank of England, yang akan terus merangsang pertumbuhan PDB.

Para investor memperkirakan Bank of England akan menurunkan suku bunga setidaknya sekali lagi pada tahun ini setelah melonggarkannya pada 1 Agustus dari level tertinggi dalam 16 tahun. Inflasi dua digit, yang mencapai puncaknya pada tahun 2022, dikombinasikan dengan biaya pinjaman yang tinggi, telah sangat memeras dompet konsumen, memaksa orang untuk membayar lebih dan membeli barang lebih sedikit. Sekarang, berdasarkan laporan terbaru, tren tersebut sedang membaik. Kenaikan pendapatan riil di tengah penurunan inflasi akan membantu menjaga penjualan tetap tinggi.

Perlu diingat bahwa Perdana Menteri baru, Keir Starmer, telah menjadikan stimulus ekonomi sebagai pusat agenda Partai Buruhnya setelah kemenangan pemilu mereka pada 4 Juli. Pemulihan penjualan ritel di Inggris kemungkinan akan cocok dengan keputusan barunya mengenai stimulus ekonomi di masa depan. Seperti yang saya sebutkan sebelumnya, pound merespons dengan pertumbuhan, tetapi apakah pembeli akan memiliki kekuatan untuk mempertahankan level tertinggi kini masih merupakan pertanyaan yang sulit.

Prospek Teknikal GBP/USD

Terkait gambaran teknikal GBP/USD saat ini, para pembeli pound perlu merebut kembali resistance terdekat di 1,2885. Hanya ini yang akan memungkinkan penargetan level 1,2910, yang penembusannya ke atas akan cukup menantang. Target paling jauh terletak di level 1,2940, setelah itu kita bisa membicarakan rally yang lebih tajam dalam pound menuju 1,2975. Jika terbentuk penurunan, bear akan mencoba untuk merebut kendali di 1,2860. Jika berhasil, breakout melewati kisaran ini akan memberikan pukulan serius pada posisi bull dan mendorong GBP/USD turun ke titik minimum 1,2830 dengan prospek mencapai 1,2800.

Prospek Teknikal EUR/USD

Terkait gambaran teknikal EUR/USD saat ini, pembeli sekarang perlu fokus pada pengambilalihan level 1,1020. Hanya ini yang akan memungkinkan penargetakn pengujian 1,1050. Dari sana, pasangan ini bisa mencapai 1,1080, tetapi melakukannya tanpa dukungan dari pemain besar akan cukup menantang. Target paling jauh terletak di level 1,1110. Jika pasangan ini turun, saya mengharapkan aksi signifikan dari pembeli hanya di sekitar area 1,0985. Jika tidak ada aktivitas di sana, akan bijaksana untuk menunggu pengujian ulang level terendah 1,0950 atau membuka posisi long dari level 1,0910.

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading