logo

FX.co ★ Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 08/04/2022

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 08/04/2022

Data mengenai klaim penganggruan di Amerika Serikat begitu mengejutkan pelaku pasar sehingga mereka tidak bingung harus apa dengan data itu. Pada umumnya, ini adalah alasan untuk stagnasi dangkal dalam pound. Sebelumnya jumlah permohonan awal untuk tunjangan pengangguran diperkirakan akan naik 3.000 dan permohonan berulang sebesar 8.000. Tapi kenyataannya, jumlah permohonan awal turun 5.000, namun permohonan berulang naik 17.000. Pada waktu yang sama, nilai sebelumnya dari permohonan awal berkurang 31.000, sementara permohonan berulang naik hingga 199.000. Data ini ternyata begitu diluar dugaan dan multiarah sehingga investor memutuskan untuk mengabaikan mereka.

Jumlah permohonan berulang untuk tunjangan penganggruan (AS):

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 08/04/2022

Hari ini takdir pound berada dalam tangan Dewan Uni Eropa, yang harus menyetujui paket baru sanksi terhadap Federasi Rusia. Pertama-tama, kami membahas mengenai sanksi terhadap pasokan batu-bara Rusia. Apakah sanksi ini adalah larangan penuh impor batu bara dari Rusia, atau sebagian, belum jelas. Rinciannya baru akan diketahui setelah keputusan final diambil. Bagaimanapun, ini tidak berdampak bagus untuk mata uang tunggal Eropa. Dan meskipun musim dingin telah berakhir, pada musim gugur warga Eropa harus menemukan bukan hanya alternatif, tapi juga mengatur persediaan. Tidak ada kemajuan signifikan yang dibuat pada isu ini. Selain itu, bagaimana jika musim panas ternyata bersuhu sangat panas, dan warga Eropa harus menyelamatkan diri mereka dengan bantuan pengatur suhu? Beberapa tahun lalu, ini telah terjadi, dan itu hampir menyebabkan jatuhnya seluruh sistem energi. Sehingga mata uang tunggal Eropa akan di bawah tekanan, dan melalui indeks dolar pound akan terseret. Satu-satunya pertanyaan adalah skala pelemahan. Tapi ini akan bergantung pada sanksi terhadap batu bara Rusia.

Pasangan mata uang GBPUSD, berbeda dengan EURUSD, memiliki minat tertahan dalam short position. Ini ditunjukkan oleh rentetan stagnasi selama pergerakan menurun dibangun. Area harga 1,3050/1,3060 berperan sebagai titik alternatif bagi bears, yang untuk sementara menunda restorasi posisi dolar.

Instrumen teknikal RSI bergerak ke area bawah indikator 30/50 dalam periode empat jam, yang menandakan minat tinggi trader dalam short position.

Garis MA pada indikator Alligator H4 and D1 mengarah ke bawah, yang mengkonfirmasi sinyal untuk jual pound.

Ekspektasi dan prospek:

Stagnasi harga, dengan tingkat kemungkinan yang tinggi, akan dimenangkan kembali oleh pasar dalam bentuk akumulasi kekuatan trading. Ini akan menyebabkan akselerasi di pasar dan hasilnya, transaksi spekulatif. Sinyal jual akan aktif ketika harga bertahan di bawah 1,3050, yang akan menyebabkan mata uang Inggris melemah, setidaknya ke level support 1,3000.

Analisis indikator kompleks memiliki sinyal yang bervariasi dalam periode jangka pendek dan intraday akibat stagnasi. Indikator dalam jangka menengah memberikan sinyal jual karena tren penurunan.

Perkiraan terbaru untuk GBP/USD pada 08/04/2022

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading