logo

FX.co ★ Analisis Teknikal pada ETH/USD untuk 6 Juni 2022

Analisis Teknikal pada ETH/USD untuk 6 Juni 2022

Berita Industri Kripto:

Senat Negara Bagian New York menyetujui TUU Larangan Penambangan Bitcoin (PoW) kontroversial yang melarang semua operasi penambangan baru di negara bagian tersebut.

Undang-Undang Larangan Pertambangan PoW pertama kali disahkan oleh Majelin Negara pada bulan April. Ini bertujuan untuk melarang operasi penambangan baru di negara bagian itu selama dua tahun ke depan. Saat ini, proyek tersebut berada di meja gubernur, yang, jika disetujui, akan menjadikan New York negara bagian AS pertama yang memperkenalkan moratorium penambangan cryptocurrency.

Konsensus Penambangan PoW terutama digunakan oleh penambang bitcoin dan dianggap sebagai salah satu cara teraman dan paling terdesentralisasi untuk menambang. Akan tetapi, praktik ini kontroversial karena membutuhkan energi yang sangat besar.

Undang-undang tersebut telah disahkan karena banyak senator menyatakan keprihatinan mereka mengenai emisi karbon dioksida. Peraturan baru tersebut tidak hanya akan melarang pekerjaan pertambangan baru, tetapi juga menolak untuk memperbarui konsensi kepada mereka yang telah beroperasi. Setiap aktivitas penambangan PoW baru yang hanya dapat beroperasi jika menggunakan 100% energi terbarukan.

Mekanisme perjanjian penambangan Bitcoin telah menjadi salah satu topik perdebatan terpanas di antara pembuat kebijakan yang didukung oleh lobi lingkungan dan miliarder yang mendukung konsensus tentang penambangan proof-of-the-stake, yang jauh lebih sedikit intensif energi.

Pembuat kebijakan sering hanya fokus pada konsumsi energi yang tinggi dari penambang Bitcoin, mengabaikan fakta bahwa sebagian besar energi ini berasal dari sumber terbarukan, terutama di New York City, di mana 50% diproduksi dari sumber terbarukan.

Kritik terhadap industri pertambangan PoW merambah tahun lali. Akan tetapi, pada akhir tahun 2021, sebuah laporan oleh Dewan Penambangan Bitcoin, yang dipimpin oleh MicroStrategy, menyoroti bahwa lebih dari 60% listrik yang dikonsumsi oleh jaringan BTC berasal dari sumber yang bersih.

Para ahli percaya bahwa keputusan New York untuk melarang penambangan Po Wakan menciptakan efek domino di mana negara again lain dapat mengikutinya. Amerika Serikat saat ini adalah pemimpin dunia dalam kecepatan penambangan bitcoin, terhitung 38% dari kapasitan penambangan jaringan.

Prospek Pasar Teknikal:

Pasangan ETH/USD telah melambung dari level $1.729 dan perlahan bergerak naik menuju resistance teknikal yang berada di level $1.887. Tren turun masih utuh pada kerangka waktu yang lebih besar seperti Harian dan Mingguan. Untuk mengakhiri tren turun, bulls harus menembus resistance teknikal jangka pendek utama yang terletak di level $2.199. Support teknikal terdekat terlihat pada $1.729 dan $1.701 (level terendah bulanan).

Analisis Teknikal pada ETH/USD untuk 6 Juni 2022

Titik Pivot Mingguan:

WR3 - $2.200

WR2 - $2.120

WR1 - $1.939

Pivot Mingguan - $1.827

WS1 - $1.666

WS2 - $1.570

WS3 - $1.388

Prospek Trading:

Tren turun pada kerangka waktu H4, Harian, dan Mingguan telah menembus di bawah support teknikal jangka panjang utama yang terlihat di level $2.000 dan bears terus membuat level terendah baru yang lebih rendah tanpa masalah apa pun. Sejauh ini, setiap lambunagn dan upaya untuk reli digunakan untuk menjual Ethereum dengan harga yang lebih baik oleh para pelaku pasar, sehingga tekanan bearish masih tinggi. Target selanjutnya untuk bears terletak di level $1.420.

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading