logo

FX.co ★ Rencana trading Ethereum untuk 15 Februari 2022

Rencana trading Ethereum untuk 15 Februari 2022

Rencana trading Ethereum untuk 15 Februari 2022

Prospek teknikal:

Pada hari Selasa Ethereum mendorong harga melewati level $2.900 - 3.000, sesuai dengan proyeksi pada hari Senin. Kripto ini kembali bergerak mengikuti struktur wave untuk menyelesaikan sebuah Gartley. Idealnya, harga harus tetap di bawah level $3.300 dan berbalik tajam ke bawah menuju level $2.600 dalam beberapa sesi perdagangan ke depan.

Ethereum membentuk tren berlawanan (turun menuju $2.600) dalam tren sebaliknya (naik menuju level $4.000). Ingat bahwa level $2.600 dekat dengan retracement Fibonacci 0.618 ayunan naik saat ini antara level $2.100 dan $3.300. Reversal bullish berpeluang besar untuk terbentuk jika harga mencapai level tersebut dalam waktu dekat.

Lihat juga: InstaForex adalah salah satu pimpinan di pasar Forex, 12 tahun di pasar, lebih dari 7.000.000 klien aktif.

Keseluruhan struktur Ethereum mungkin menggambarkan prospek bearish dalam jangka menengah. Kripto ini diperkirakan rally melewati level $3.800 - 4.000 dari level saat ini dan kemudian berbalik untuk terus turun ke bawah level $2.100. Ingat bahwa zona $3.800 - 4.000 merupakan proyeksi Right Shoulder dalam pola reversal Head and Shoulder.

Rencana trading:

Berpotensi turun ke level $2.600, kemudian rally menuju $3.800 - 4.000 terhadap $2.100.

Semoga berhasil!

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading