logo

FX.co ★ Euro dan Pound Berada di Fase Pertumbuhan Korektif

Euro dan Pound Berada di Fase Pertumbuhan Korektif

Zona Euro

Iklim bisnis di Jerman, menurut CESIfo, menurun pada bulan Juni menjadi 101.8p terhadap 102.3p di bulan sebelumnya. Kerusakan diamati di hampir semua komponen - pada manufaktur, konstruksi, dan pelayanan, terutama dapat terasa pada penurunan indeks dalam trasing saat perusahaan merevisi perkiraan situasi saat ini, bergeser menjadi pesimisme untuk pertama kalinya sejak Februari 2015.

Euro dan Pound Berada di Fase Pertumbuhan Korektif

Pada hari Kamis, indeks optimisme perekonomian dan kepercayaan konsumen akan dipresentasikan oleh Gfk dan Komisi Eropa. Menurut perkiraan, mereka siap untuk melihat tentang meredanya situasi pada iklim usaha dan ekspektasi inflasi.

Euro terus mengalami tekanan sebelum pembukaan KTT Uni Eropa pada 28-29 Juni. Pembagian internal negara-negara UE terasa semakin mendalam di sejumlah isu utama, seperti kebijakan imigrasi dan anggaran umum atau transfer sektor perbankan dari tingkat nasional ke tingkat Eropa.

Pada hari Jumat, Euro dapat menerima dorongan positif, yang akan memuluskan kontradiksi politik. Data awal tentang inflasi di Zona Euro akan dipublikasikan dan sejumlah indikator tidak langsung menunjukkan bahwa inflasi akan terus tumbuh. Hal ini difasilitasi oleh pertumbuhan upah di Jerman dan Perancis masing-masing sebesar 2,7% dan 2,0%. ECB, dalam perhitungannya, mengasumsikan pertumbuhan produktivitas yang pasti akan mempengaruhi inflasi di tahun-tahun mendatang. Faktor musiman dan harga minyak terus meningkat dan peningkatan baru-baru ini dalam indikator HISP terus naik dan ekspektasi inflasi umum.

Situasi yang membuat gugup, terkait dengan pengenalan tarif pada sejumlah barang dari Amerika Serikat sebagai aksi pembalasan dan kemungkinan besar Memicu peningkatan konflik perdagangan, menghambat hal positif. Semua ini dapat mencegah Euro untuk pulih dan akan membantu meningkatkan permintaan untuk dolar.

Dalam jangka pendek, pertumbuhan korektif saat ini lebih mungkin terjadi. Adalah mungkin untuk mencoba mendapatkan pijakan di atas level resistance 1.1727 dengan target pada 1.1851.


Inggris

Politik tidka memiliki peran penting dalam hal dampak suku bunga Pound karena pembicaraan utama pada Brexit telah ditunda hingga Oktober. Perkiraan untuk pertumbuhan bunga WoE ditujukan untuk Agustus setelah posisi hawkish tak terduga dari beberapa anggota Komite setelah pertemuan baru-baru ini.

Berkurangnya ketegangan telah berkontribusi pada kembalinya investasi di Inggris. Neraca pembayaran terbaru yang dipublikasikan terlihat optimis dan PDB serta prakiraan pasar tenaga kerja meningkat. Pound, bertolakk belakang dengan latar belakang sekarang ini, memiliki kesempatan untuk mendapatkan kembali posisinya. Pound akan mencoba untuk naik ke atas level 1,3314, tetapi pencapaian level 1,3470 masih diragukan dan tidak akan terjadi hari ini.


Minyak

Terlepas dari kenyataan bahwa negara-negara OPEC + setuju dengan tekanan dari sejumlah pembeli, seperti India dan China, yang menyatakan kesiapan mereka untuk memulai pembentukan negara-negara yang mengkonsumsi minyak untuk mengkonsolidasikan pengaruh pada produsen, dan meningkatkan produksi minyak resmi sebesar 1 juta barel per hari pada akhir tahun, situasi masih belum bisa disebut aman.

OPEC +, bertentangan dengan kepercayaan populer, sama sekali tidak berusaha mempromosikan harga minyak untuk memenuhi kepentingannya sendiri. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa harga minyak menyingkirkan volatilitas yang berlebihan yang disebabkan oleh spekulasi di pasar keuangan dan ditetapkan pada tingkat yang menguntungkan bagi produsen dan pembeli. Dengan kata lain, OPEC + berusaha untuk menguasai mekanisme pengaturan harga, dan bukan hanya untuk mencapai keuntungan satu sisi.

Menteri Energi Rusia, Novak, mengumumkan bahwa pada akhir tahun, negara-negara OPEC + bermaksud untuk mengadakan perjanjian baru. Jelas, perjuangan untuk mengendalikan pasar masih jauh dari kata selesai, dan dalam keadaan seperti ini, tidak mungkin harga minyak akan turun dari peningkatan produksi, yang nyatanya akan jauh lebih sedikit daripada yang diumumkan.

Support utama untuk Brent adalah $72 per barel, kemungkinan penurunan penawaran akan berarti aktivasi bullish, dan bukan intersepsi inisiatif bearish. Alasan untuk koreksi harga yang mendalam adalah, pada saat ini, jelas terlihat.

*Analisis pasar yang diposting disini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran anda, namun tidak untuk memberikan instruksi untuk melakukan trading
Buka daftar artikel Buka artikel penulis ini Buka akun trading