Gambaran umum pasangan GBP/USD. 13 Desember. Rapat The Fed mungkin berubah menjadi "transisi"

Pasangan mata uang GBP/USD juga terkoreksi menuju moving average pada hari Selasa. Dalam artikel rekomendasi trading (tautan di bawah), kami menyebutkan bahwa channel datar dan sideways yang cukup jelas telah terbentuk untuk pound. Kedataran ini juga terlihat jelas pada time frame 4 jam. Dengan kata lain, kemarin pasangan ini tidak hanya terkoreksi menuju moving average, tetapi tetap berada di tempat yang sama sebelumnya. Laporan inflasi AS tidak berdampak pada pergerakan pasangan ini.

Selain laporan inflasi, statistik "lokal" diterbitkan di Inggris pada pagi hari. Namun, data ini sama hambarnya dengan laporan Amerika. Tingkat pengangguran di Inggris tidak berubah, jumlah klaim tunjangan pengangguran sesuai prakiraan, dan upah turun sedikit lebih besar daripada ekspektasi. Namun, pada saat yang sama, nilai indikator sebelumnya direvisi menjadi 8% (lebih tinggi daripada perkiraan awal). Oleh karena itu, pound Inggris tidak menemukan hal positif dalam paket statistik ini.

Sementara itu, laporan inflasi AS tidak memberikan bahan pemikiran baru. Ekspektasi pasar tetap tidak berubah, dan gambaran teknikal tidak berubah. Ini masih melibatkan bertahannya tren menurun dengan prospek bagus untuk berlanjutnya penurunan, karena harga terus berada di bawah moving average. Pada saat yang sama, pound Inggris turun terlalu lambat dan terlalu lemah untuk menganggap pergerakan ini sebagai tren baru. Kami masih yakin bahwa pound tidak memiliki alasan untuk tumbuh. Indikator CCI tidak memasuki zona oversold, dan statistik dari Inggris paling netral dan, paling buruk, lemah. Baik Bank of England maupun The Fed belum siap untuk melakukan pengetatan tambahan saat ini, dan keduanya akan mulai menurunkan suku bunganya pada tahun depan. Oleh karena itu, saat ini kami tidak melihat keuntungan apa pun baik bagi dolar maupun pound.

Namun, pound Inggris telah meningkat cukup kuat dan tanpa dasar yang kuat, jadi wajar untuk mengharapkan penurunan dari nilai tersebut. Pada time frame 24 jam, tampak bahwa pergerakan naik baru-baru ini terlihat seperti koreksi. Jika demikian, tren menurun pada akhirnya akan berlanjut, yang menyiratkan penurunan pasangan ini di bawah level 20.

Hasil pertemuan The Fed akan diketahui malam ini, dan dapat dikatakan bahwa suku bunga utama tidak akan berubah, dan Jerome Powell kemungkinan tidak akan membuat pernyataan "hawkish" atau "dovish". Intinya, indikator yang paling menarik adalah dot plot, yang menunjukkan tingkat suku bunga yang diharapkan oleh anggota komite moneter pada tahun 2024–2025. Jika prakiraan diturunkan terlalu banyak (lebih kuat daripada ekspektasi pasar), hal ini dapat memberikan tekanan pada dolar, karena pelaku pasar akan percaya akan adanya pergeseran yang lebih cepat menuju pelonggaran kebijakan moneter di AS dibandingkan di UE atau Inggris.

Powell, tentu saja, juga dpaat mengejutkan pasar, tetapi dengan apa ia dapat mengejutkan? Tingkat inflasi saat ini tidak memungkinkan adanya peralihan ke pelonggaran, dan bahkan membicarakannya pun tidak diperbolehkan. Juga tidak ada alasan untuk membicarakan kenaikan suku bunga saat ini, karena inflasi sedang menurun. Ternyata tidak ada yang dapat diharapkan dari pimpinan The Fed tersebut. Namun "kejutan" masih mungkin terjadi, jadi kami menyarankan para trader untuk berhati-hati malam ini. Untuk transaksi, tetapkan stop loss sebelum pengumuman hasil rapat; perkirakan pembalikan tajam dan lonjakan.

Kami yakin malam ini kita akan melihat reaksi yang sama seperti kemarin terhadap laporan inflasi. Pasangan ini akan bergerak ke satu arah, lalu ke arah lain, dan kembali ke posisi awal. Namun, harus diingat bahwa pasar dapat memutarbalikkan kata-kata Powell ke arah mana pun, jadi besok kita harus menemukan alasan atas reaksi pasar ini. Ini adalah pasar mata uang, hampir semua pergerakan mungkin terbentuk. Kami hanya mencoba menguraikan skenario yang paling mungkin terjadi.

Volatilitas rata-rata pasangan GBP/USD selama 5 hari perdagangan terakhir sebesar 78 poin. Untuk pasangan pound/dolar, nilai ini dianggap "rata-rata". Oleh karena itu, pada hari Rabu, 13 Desember, kami memperkirakan terbentuk pergerakan dalam kisaran yang dibatasi oleh level 1.2478 dan 1.2628. Pembalikan indikator Heiken Ashi ke bawah akan menunjukkan kemungkinan dimulainya kembali pergerakan turun.

Level support terdekat:

S1 – 1.2543

S2 – 1.2512

S3 – 1.2482

Level resistance terdekat:

R1 – 1.2573

R2 – 1.2604

R3 – 1.2634

Rekomendasi trading:

Pasangan GBP/USD masih berada di bawah garis moving average. Oleh karena itu, kami dapat menyarankan trader untuk tetap berada pada posisi short dengan target di 1.2482 dan 1.2451 hingga mereka berkonsolidasi di atas moving average. Masuk akal untuk membuka pembelian setelah berkonsolidasi di atas moving average dengan target di 1.2634 dan 1.2665. Kami memperingatkan bahwa pergerakan datar sangat mungkin terjadi saat ini, yang terlihat jelas di chart per jam. Bahkan hasil pertemuan Fed dan pidato Powell mungkin akan membuat pasangan mata uang ini berada dalam kisaran yang terbatas.

Penjelasan ilustrasi:

Channel regresi linier - membantu menentukan tren saat ini. Jika keduanya diarahkan ke arah yang sama, maka trennya kuat.

Garis moving average (pengaturan 20.0, diperhalus) - menentukan tren jangka pendek dan arah trading yang harus diambil.

Level Murray - level target untuk pergerakan dan koreksi.

Tingkat volatilitas (garis merah) - kemungkinan channel harga di mana pasangan ini akan menghabiskan hari berikutnya, berdasarkan indikator volatilitas saat ini.

Indikator CCI - masuknya ke dalam zona oversold (di bawah -250) atau zona overbought (di atas +250) menunjukkan bahwa tren akan segera berbalik ke arah yang berlawanan.