Analisis Teknikal BTC/USD untuk 15 November 2023

Berita Industri Crypto:

MicroStrategy adalah perusahaan yang berinvestasi dalam bitcoin dalam skala besar. Menurut manajemen perusahaan ini, profit yang belum direalisasi dari investasi ini lebih dari USD 1 miliar. Peningkatan nilai cryptocurrency Satoshi Nakamoto membuat modal MicroStrategy tumbuh dengan laju yang semakin meningkat. Akankah perusahaan yang didirikan oleh Michael Saylor ni memutuskan untuk terus berinvestasi di BTC? Ya, MicroStrategy bertaruh pada bitcoin dan bermaksud memanfaatkan sepenuhnya booming mendatang.

Cryptocurrency winter telah berakhir, yang dikonfirmasi secara sempurna oleh hasil pasar cryptocurrency pada bulan Oktober. Kenaikan BTC dari USD 27.000 menjadi lebih dari USD 37.000 hanya terjadi dalam 31 hari di bulan Oktober. MicroStrategy dikenal dengan investasinya yang banyak dan sering di Bitcoin. Perusahaan yang didirikan oleh Michael Saylor ini mencatatkan profit yang belum direalisasi atas investasi BTC-nya senilai USD 1,1 miliar. Berkat itu, nilai portofolio perusahaan ini meningkat menjadi USD 5,8 miliar.

Michael Saylor dikenal atas dukungannya terhadap cryptocurrency Satoshi Nakamoto dan ia telah menjadi salah satu promotor terbesar penggunaan BTC. Seperti yang Anda lihat, keputusan investasi mantan CEO MicroStrategy tersebut jelas menguntungkan. Perusahaan ini kini memiliki 158,400 BTC. Namun, perlu dicatat bahwa MicroStrategy berfokus pada bitcoin, yang telah menghasilkan investasi reguler selama 3 tahun terakhir. Perusahaan ini secara rutin membeli BTC dan tentunya akan melanjutkan tren investasi ini pada tahun 2024.

Prospek Teknikal Pasar:

Karena Divergensi Bearish antara harga dan momentum di chart time frame H4, pasangan BTC/USD membentuk koreksi 8,88% dan menetapkan titik terendah lokal di level $34.671. Support teknikal intraday terlihat di $34.671 dan resistance teknikal intraday terlihat di $35.610 dan $36.002. Target bull berikutnya terlihat di level $40.000, tetapi titik tertinggi minggu lalu yang berada di $37.889 harus ditembus terlebih dahulu. Momentum di chart time frame H4 telah mencapai kondisi pasar yang sangat oversold, sehingga Bitcoin siap melanjutkan tren naik.

Pivot Point Mingguan:

WR3 - $38.322

WR2 - $37.676

WR1 - $37.333

Pivot Mingguan - $37.030

WS1 - $36.687

WS2 - $36.384

WS3 - $35.738

Prospek Trading:

Bull menembus ke atas level pengubah permainan yang terletak di $25.442, jadi sekarang prospek jangka menengah untuk BTC bullish. Target bull berikutnya terlihat di level $40.000. Selama level 19.572 tidak ditembus dengan jelas, tren naik dalam jangka panjang berpeluang akan terus berlanjut.