Pada hari Jumat, terbentuk beberapa sinyal masuk ke pasar. Mari perhatikan chart M5 untuk mendapatkan gambaran tentang apa yang terjadi. Dalam ulasan sebelumnya, saya fokus pada level 1.1919 dan mempertimbangkan untuk memasuki pasar di sana. Setelah penurunan harga karena kalender makroekonomi yang kosong, false breakout di 1.1919 menciptakan titik entri beli. Harga naik sekitar 25 pip. Pada paruh kedua hari ini, aktivitas bullish meningkat di dekat 1.1919, menghasilkan profit lebih dari 60 pip. False breakout menembus 1.2022 di tengah sesi Amerika Utara, yang menghasilkan sinyal jual dan memicu koreksi bearish sebesar 30 pip.
Kapan saatnya masuk ke posisi long pada GBP/USD:
Hari ini, Inggris akan merilis indeks harga rumah Rightmove, tetapi kemungkinan besar tidak akan memengaruhi pasar. Oleh karena itu, bull dapat memperpanjang langkah korektif yang terjadi pada hari Jumat setelah rebound yang kuat. Penurunan dan false breakout melewati support di 1.2016, yang terletak sedikit di bawah moving average bearish, akan membentuk sinyal beli, dengan target di 1.2070. Harga kemudian dapat naik ke level tertinggi 1.2125 jika terjadi konsolidasi dan pengujian ulang ke bawah pada rentang ini. Jika kuotasi kemudian naik ke atas angka ini, target naik lainnya akan tampak di 1.2178 di mana saya akan mengunci profit. Jika bull kehilangan cengkeramannya di level 1.2016, bear akan menguasai pasar, dan pasangan GBP/USD akan menghadapi tekanan yang lebih kuat. Dalam kasus seperti itu, posisi long dapat dipertimbangkan di dekat support di 1.1967 setelah false breakout serta rebound dari level terendah bulanan di 1.1919, yang memungkinkan koreksi 30 hingga 35 pip intraday.
Kapan saatnya masuk ke posisi short pada GBP/USD:
Setelah mencapai titik terendah bulanan yang baru pada hari Jumat, bear kehilangan sebagian kendali atas pasar. Mereka kini harus melindungi support terdekat di 1.2070 karena hal itu dapat menghasilkan sinyal beli. Pertumbuhan dan false breakout menembus penghalang akan membentuk sinyal jual, yang mendorong pasangan GBP/USD turun ke 1.2016. Bear harus mengendalikan level ini sesegera mungkin. Tekanan jual akan meningkat jika terbentuk breakout dan pengujian ulang rentang ini, yang menghasilkan sinyal jual dengan target di 1.1967. Target terjauh terlihat di 1.1919. Jika harga mencapai target, tren bearish akan berlanjut. Di situ lah saya akan mengunci profit. Jika GBP/USD naik dan tidak ada aktivitas bearish di 1.2070, maka aktivitas bullish akan meningkat. Bear akan melonggarkan cengkeramannya di pasar hingga data baru diirlis optimis di Amerika Serikat. False breakout melewati level resistance 1.2125 akan menciptakan titik masuk ke penjualan. Jika juga tidak ada aktivitas perdagangan di sana, saya akan menjual GBP/USD saat rebound dari level tertinggi 1.2178, yang memungkinkan koreksi bearish sebesar 30 hingga 35 pip intraday.
Commitments of Trader:
CFTC dilaporkan mengalami kesalahan teknis. Kini tidak ada data Commitments of Trader baru selama lebih dari dua minggu. Tanggal laporan terbaru adalah 24 Januari.
Laporan COT untuk 24 Januari mencatat penurunan, baik dalam posisi long maupun short. Namun, penurunan ini masih dalam batas, terutama jika memperhitungkan masalah yang dihadapi Inggris sekarang. Pemerintahnya harus menghadapi pemogokan menuntut upah yang adil dan berjuang melawan inflasi yang melonjak pada saat yang bersamaan. Menurut laporan COT terbaru, posisi nonkomersial short turun sebanyak 7.476 menjadi 58.690, dan posisi nonkomersial long turun sebanyak 6.713 menjadi 34.756. Akibatnya, posisi bersih nonkomersial sebesar -23.934 dibanding -24.697 seminggu yang lalu. Perubahannya kecil. Oleh karena itu, laporan ini tidak mungkin memengaruhi sentimen pasar. Itu mengapa penting untuk memantau laporan makroekonomi di Inggris dan keputusan suku bunga BoE. Harga penutupan mingguan naik ke level 1,.350 dari 1.2290.
Sinyal indikator:
Moving averages
Perdagangan berlangsung di atas moving average 30 hari dan 50 hari, yang menunjukkan upaya bull untuk memperpanjang koreksi.
Catatan: Periode dan moving average harga dilihat oleh penulis di chart per jam H1 dan berbeda dengan definisi umum moving average harian klasik di chart harian D1.
Bollinger Bands
Resistance tampak di 1.2070, yang sesuai dengan batas atas. Support berada di level 1.1960, yang sesuai dengan atas bawah.
Deskripsi indikator:
Moving average (MA) menentukan tren saat ini dengan memperhalus volatilitas dan noise. Periode 50. Berwarna kuning di chart.Moving average (MA) menentukan tren saat ini dengan memperhalus volatilitas dan noise. Periode 30. Berwarna hijau di chart.Moving Average Convergence/Divergence (MACD). Fast EMA 12. Slow EMA 26. SMA 9.Bollinger Bands. Periode 20Trader nonkomersial merupakan spekulan seperti trader individu, hedge fund, dan institusi besar yang menggunakan pasar berjangka untuk tujuan spekulatif dan memenuhi persyaratan tertentu.Posisi long nonkomersial adalah total posisi long para trader nonkomersial.Posisi short nonkomersial adalah total posisi short dari para trader nonkomersial.Total posisi bersih nonkomersial adalah selisih antara posisi short dan long para trader nonkomersial.