GBP/USD: rencana untuk sesi Eropa pada 13 April. Laporan COT. Pound terjebak dalam channel horizontal lainnya

Kemarin, beberapa sinyal terbentuk untuk memasuki pasar. Mari lihat chart 5 menit dan temukan titik-titik entrinya. Dalam perkiraan pagi, saya menyoroti level 1,3034 dan menyarankan anda untuk mengambil keputusan untuk memasuki pasar dari level itu. Data yang cukup jelas mengenai ekonomi Inggris memicu penurunan dalam pound pada pagi hari, meskipun tingkat pengangguran turun. Pertumbuhan sebelum laporan pasar buruh di area 1,3034 menghasilkan pembentukan false breakout dan sinyal untuk membuka short position, yang kemudian menghasilkan sell-off pound lebih dari 40 poin. Namun, kita tidak mencapai support terdekat di 1,2990. Di siang hari, pasangan ini kembali di kisaran 1,3034. Terobosan dan tes balik level ini dari atas ke bawah terjadi langsung setelah perilisan data inflasi di AS, yang menghasilkan sinyal beli. Meskipun sentimen bullish, tidak memungkinan untuk menyaksikan pertumbuhan kuat GBP/USD. Setelah melonjak 15 poin, tekanan pada pound kembali dan perdagangan bergerak ke bawah 1,3034. Tidak ada sinyal-sinyal lainnya.

Untuk membuka long position pada GBP/USD, anda perlu:

Pound jatuh di pagi hari menyusul kabar bahwa pendapatan rata-rata di Inggris, diluar bonus, naik hanya 4,1% dibandingkan tahun lalu, tapi disesuaikan untuk inflasi pada periode yang sama, pendapatan rata-rata turun hingga 1,3%. Jelas bahwa kenaikan pesat dalam biaya hidup mencabut dampak positif dari pasar buruh yang kuat dan menciptakan kesulitan-kesulitan baru bagi warga Inggris. Pengangguran turun ke 3,8% dalam tiga bulan. Meskipun begitu, bulls mencoba untuk memperoleh kembali kendali di pasar, tapi data inflasi AS lagi-lagi menganggu rencana mereka. Menurut Departemen Tenaga Kerja AS, indeks harga konsumen naik ke 8,5% dibandingkan dengan tahun lalu pada bulan Maret, setelah melonjak ke 7,9% pada bulan Februari. Dibandingkan dengan bulan lalu, CPI naik hingga 1,2%, kenaikan terbesar sejak 2005. Setelah pound kembali ke level-level terendah bulanan di area 1,2988, bulls memiliki lebih banyak permasalahan. Sekarang mereka perlu memikirkan mengenai cara melindungi level ini, karena ternyata bears tidak berencana untuk bergerak ke tempat lain. Hanya false breakout di 1,2988 yang dapat menciptakan sinyal beli pertama, yang dapat mengembalikan GBP/USD ke area pertengahan baru dari channel horizontal 1,3022. Ada beberapa moving average yang mendukung bears. Jika skenario ini diterapkan, breakdown dan tes 1,3022 dari atas ke bawah akan menciptakan titik entri lainnya untuk membuka long position, yang akan memperkuat bulls dan membuka jalan untuk tumbuh ke area 1,3052. Namun, kenaikan dari level ini akan bergantug pada data Inggris. Lonjakan tajam indeks harga konsumen dan indeks harga ritel di Inggris akan memicu kenaikan ke target yang lebih jauh di 1,3079, dimana saya sarankan untuk take profit. Jika GBP/USD jatuh selama sesi Eropa dan trader tidak begitu aktif di 1,2988, lebih baik menunda long position ke level terendah baru di 1,2950. Saya sarankan untuk memasuki pasar hanya jika terjadi false breakout. Anda dapat beli GBP/USD langsung untuk rebound dari 1,2911, atau bahkan lebih rendah - di area 1,2856 dan hanya untuk tujuan koreksi 30-35 poin dalam sehari.

Untuk membuka short position pada GBP/USD, anda perlu:

Data yang lemah kemarin mengenai ekonomi Inggris dan inflasi tinggi di AS terus memberikan tekanan pada pasangan ini. Banyak yang akan bergantung pada apakah bears akan menunjukkan diri mereka sendiri hari ini di sekitar 1,3022, atau tidak. Tugas utamanya sekarang adalah untuk melindungi level ini, tepat di atasnya moving average bergerak mendukung bears. Pembentukan false breakout bersama dengan inflasi yang lemah di Inggris akan memberikan titik entri ke short position demi memperkuat pasar bears dan menarik pasangan ini ke area 1,2988. Breakdown dan tes balik di 1,2988 akan menyebabkan terhapusnya sejumlah stop order bulls dan sebuah sinyal jual, yang akan membuang GBP/USD ke level-level terendah di 1,2950 dan 1,2911. Target yang lebih jauh adalah area 1,2856, dimana saya sarankan untuk take profit. Jika pasangan ini tumbuh selama sesi Eropa dan bears lemah di 1,3022, ini akan menciptakan permasalahan khusus untuk mereka. Ini adalah pertengahan channel horizontal - tren jangka menengah tetap mengarah ke bawah. Namun dalam skenario ini, lebih baik menunda short position hingga 1,3052. Saya juga sarankan anda untuk membuka short position di sana hanya jika terjadi false breakout. Anda dapat jual GBP/USD langsung untuk rebound dari level tinggi di 1,3079, atau bahkan lebih tinggi dari 1,3104, dengan mengandalkan rebound ke bawah pasangan ini hingga 30-35 poin dalam sehari.

Saran untuk ulasan:

Laporan Commitment of Traders (COT) untuk 5 April mencatatkan kenaikan baik dalam short dan long position. Namun, kenaikan lebih banyak pada short position, yang sekali lagi memicu kenaikan dalam delta negatif. Kekhawatiran terkait keadaan ekonomi Inggris dan risiko inflasi yang tinggi, yang tentu akan semakin memperburuk krisis dalam rumah tangga Inggris, telah dikonfirmasi. Data terbaru PDB menunjukkan perlambatan pertumbuhan ekonomi yang sangat tajam. Pakar mencatat bahwa situasi hanya akan memburuk, karena risiko inflasi sekarnag cukup sulit untuk ditimbang, tapi jelas bahwa indeks harga konsumen akan melanjutkan pertumbuhan dalam beberapa bulan mendatang. Pada waktu yang sama, posisi lunak gubernur Bank of England hanya akan mendorong harga naik. Satu-satunya hal yang dapat diandalkan bulls sekarang adalah hasil positif dari negosiasi antara perwakilan Rusia dan Ukraina dan kemajuan menuju penyelesaian konflik. Jangan lupa mengenai kebijakan agresif Federal Reserve, yang menjadi semakin hawkish setiap hari. Di AS, tidak ada masalah dengan ekonomi seperti di Inggris, sehingga Fed dapat menaikkan suku bunga dengan jauh lebih aktif, yang akan dilakukan pada rapat bulan Mei - sinyal lain untuk menjual pound terhadap dolar AS. Laporan COT untuk 5 April menunjukkan bahwa long non-commercial positions naik dari level 30.624 ke level 35.873, sementara short non-commercial positions melonjak dari level 70.694 ke level 77.631. Ini menghasilkan kenaikan dalam nilai negatif non-commercial net position dari -40.070 ke -41.758. Harga penutupan mingguan naik ke 1,3112 dari 1,3099.

Sinyal-sinyal indikator:

Trading dilakukan di bawah moving average 30 dan 50, yang menandakan penurunan lebih lanjut dalam pound.

Moving averages

Catatan: Periode dan harga moving average dipertimbangkan oleh penulis pada chart per jam H1 dan berbeda dari definisi umum moving average harian klasik pada chart harian D1.

Bollinger Bands

Jika harga tumbuh, batas atas indikator di kisaran 1,3040 akan berperan sebagai resistance. Jika pound turun, batas bawah indikator di area 1.2980 akan menjadi support.

Deskripsi indikator

Moving average (moving average, menentukan tren terkini dengan memperhalus volatilitas dan noise). Period 50. Berwarna kuning pada chart. Moving average (moving average, menentukan tren terkini dengan memperhalus volatilitas dan noise). Period 30. Berwarna hijau pada chart. MACD indicator (Moving Average Convergence/Divergence — convergence/divergence of moving averages) Quick EMA period 12. Slow EMA period to 26. SMA period 9Bollinger Bands (Bollinger Bands). Period 20Non-commercial speculative traders, seperti trader perorangan, hedge funds, dan institusi besar yang menggunakan pasar berjangka untuk tujuan spekulatif dan memenuhi persyaratan tertentu.Long non-commercial positions menunjukkan total long open position dari non-commercial traders.Short non-commercial positions menunjukkan total short open position dari non-commercial traders.Total non-commercial net position adalah selisih antara short dan long position dari non-commercial traders.