Prakiraan terbaru dan sinyal trading untuk pasangan EUR/USD pada 27 Juli. Laporan COT. Para pelaku pasar besar terus meningkatkan pembelian euronya. Trader biasa juga mengikuti tren naik.

EUR/USD 1 Jam

Pasangan euro/dolar dengan tenang melanjutkan pergerakan naik pada sore hari dan menembus level resistance sebelumnya di 1.1631 pada timeframe per jam pada 24 Juli. Dengan demikian, pembeli terus dengan percaya diri mendominasi pasar, mencegah penjual untuk sedikit menyesuaikan pasangan. Pada saat yang sama, harga terus bergerak di atas channel naik (!). Artinya, gerakan naik juga meningkat. Berdasarkan ini, bull dapat terus membangun posisi buy hari ini, karena, pada kenyataannya, tidak ada yang berubah selama akhir pekan. Baik latar belakang fundamental, maupun keseimbangan kekuatan antara bull dan bear. Sebaliknya, hari Jumat ditutup dengan tiga poin dari puncak hari (!!!), yang berarti bahwa pembeli bahkan tidak berpikir untuk menutup sebagian dari order pembelian secara biasa untuk mengambil bagian profit sebelum akhir pekan, karena itu sering terjadi di pasar mata uang.

EUR/USD 15M

Kedua channel regresi linier terarah ke atas pada timeframe 15 menit, menandakan tren naik dalam jangka pendek dan tidak ada tanda-tanda perubahan tren yang muncul. Nah, laporan Commitments of Traders (COT) terbaru menunjukkan perubahan besar yang mendukung para pembeli. Trader profesional (kategori non-komersial dalam laporan COT) membuka 9.500 kontrak-Beli baru selama minggu pelaporan (15-21 Juli) dan pada saat yang sama (!!!) menutup 8.000 kontrak-Jual. Jelas, posisi bersih untuk kategori trader besar ini, yang merupakan kategori terpenting dan diyakini akan mendorong pasar, tumbuh sebesar 17.500 sekaligus. Namun, ini hingga 21 Juli. Dan setelah 21 Juli... harga euro terus naik. Akibatnya, trader non-komersial terus meningkatkan pembelian euro mereka dan menyingkirkan penjualan mata uang ini. Dengan demikian, bahkan laporan COT tidak memberi kami alasan untuk menduga akhir tren naik. Bahkan 36.000 posisi Jual yang dibuka oleh kategori trader komersial tidak memiliki banyak arti, hanya saja, mungkin, posisi jual ini sedikit memperlambat pertumbuhan euro.

Latar belakang fundamental untuk pasangan EUR/USD benar-benar tidak relevan pada hari Jumat. Indeks aktivitas bisnis dalam indeks jasa, manufaktur dan gabungan diterbitkan di Uni Eropa, secara terpisah di Jerman dan di Amerika Serikat. Indeks Eropa, semua sebagai kesatuan, me;ampaui nilai prakiraannya, namun indeks AS - lebih buruk dari ekspektasi trader. Namun pada paruh pertama hari (ketika indeks Eropa rilis positif), euro/dolar disesuaikan, dan pada sore hari (ketika indeks AS yang lemah dirilis), euro terus menguat. Ini adalah bagaimana para pelaku pasar bereaksi terhadap aktivitas bisnis. Tidak ada, tepatnya. Dengan demikian, kami hanya dapat menarik satu kesimpulan dari latar belakang fundamental saat ini. Trader terus memperhatikan epidemi virus corona di Amerika Serikat, aksi unjuk rasa dan protes yang terus berlanjut di banyak kota di Amerika, tidak adanya otoritas dalam kasus pertama dan ketidakberdayaan pihak berwenang dalam kasus kedua, dan terus menyingkirkan mata uang AS. Kami telah mengatakan bahwa proses kenaikan harga euro dapat berhenti kapanpun, karena dolar tidak dapat terus-menerus jatuh akibat dua faktor ini. Namun, sementara semua indikator teknikal pada semua timeframe terus menunjukkan gerakan naik yang berkelanjutan, tidak ada gunanya mencoba menebak pembalikkan ke bawah dan membuka posisi sell sekarang.

Berdasarkan semua hal di atas, kami memiliki dua gagasan trading untuk 27 Juli:

1) Pembeli terus mendominasi pasar. Pembelian tetap relevan dengan level volatilitas target di 1.1743. Dengan demikian, kini disarankan untuk tetap membeli pasangan ini dengan level Stop Loss di bawah Kijun-sen, atau buka posisi beli baru dengan target di 1.1743, karena level 1.1631 telah dilampaui. Anda juga dapat membuka posisi beli baru saat sinyal naik beberapa indikator cepat, seperti Heiken Ashi. Potensi Take Profit dalam hal ini hingga 80 poin.

2) Bear masih beristirahat dan menunggu bull memberi mereka setidaknya kesempatan untuk mengambil inisiatif di pasar. Dengan demikian, mereka hanya dapat menunggu harga dikonsolidasikan setidaknya di bawah garis Kijun-sen (1.1529). Dalam hal ini, Anda dapat mencoba menjual pasangan ini dengan target di garis bawah channel naik. Anda disarankan untuk mempertimbangkan penjualan yang lebih besar setelah konsolidasi harga di bawah channel naik dengan target di garis Senkou Span B (1.1362). Potensi Take Profit dalam hal ini hingga 80 poin.