Sinyal Trading untuk Nasdaq 100 #NDX pada 13 - 14 September 2021: Jual di bawah 15.550 (SMA 21)

Pada hari Jumat, indeks teknologi 100 #NDX menembus pola technical rectangle. Indeks sekarang berada di bawah support 15.520 dan di bawah SMA 21, menunjukkan skenario bearish. Harganya dapat melanjutkan penurunan hingga support EMA 200 yang terletak di 15.250.

Tren utamanya adalah bullish menurut chart harian. Selain itu, menurut chart 4 jam, harga tetap diperdagangkan di atas 200 EMA dengan bias bullish. Lambungan teknikal di kisaran 15.250 akan menandakan kelanjutan tren kenaikan.

Pergerakan melalui 15.200 dan konsolidasi di bawah 200 EMA akan membelokkan tren utama ke bawah. Indeks dapat melanjutkan penurunan ke support 4/8 murray line dan level psikologs 15.000.

Nasdaq 100 selalu memanfaatkan siklus koreksi untuk percobaan bullish yang baru. Jadi, titik yang bagus untuk beli adalah 5/8 murray level dan 200 EMA di kisaran area 15.300 - 15.200.

Pada 14 September, indeks harga konsumen dijadwalkan akan dirilis. Data inflasi dapat memberikan volatilitas yang kuat pada pasar saham. Jika datanya menguntungkan, yield Treasury kemungkinan akan naik lebih tinggi dan itu akan negatif untuk indeks Nasdaq.

Menurut chart 4 jam, pergerakan lanjutan Nasdaq di atas 15.625 akan menandakan kehadiran pembeli sehingga indeks dapat melanjutkan tren kenaikan. Terdapat 6/8 Murray yang sekarnag menjadi resistance kuat. Di bawah level ini SMA 21 berada yang tetap di bawah tekanan penurunan.

Konsolidasi di atas 15.625 akan menjadi peluang yang bagus untuk beli Nasdaq 100 dengan target di 15.700. Indeks diperkirakan akan bergerak naik ke 7/8 resistance di 15.937. Indikator eagle mendekati level-level oversold.

Level Support dan Resistance untuk 13 - 14 September 2021

Resistance (3) 15.546

Resistance (2) 15.517

Resistance (1) 15.468

----------------------------

Support (1) 15.390

Support (2) 15.312

Support (3) 15.234

***********************************************************

Tip trading untuk Nasdaq 100 #NDX pada 13 - 14 September 2021

Jual jika terjadi pullback di 15.550 SMA 21 dengan take profit di 15.400 dan 15.300 (5/8), stop loss di atas 15.625.

Beli jika #NDX rebound di 15.250 dengan take profit di 15.447 dan 15.550 (6/8), stop loss di bawah 15.200.