Meski di chart 4 jamnya Cable terlihat EMA 50 masih berada diatas EMA 200 (Golden Cross) namun dengan munculnya pola Bearish 123 yang diikuti oleh munculnya Bearish Ross Hook (RH) dan penyimpangan antara pergerakan harga GBP/USD dengan indikator Stochastic Oscillator yang juga kebetulan sudah menyentuh di level Overbought maka GBP/USD dalam waktu dekat ini berpotensi untuk melemah turun hingga ke level 1.2696 sebagai target utamanya dan bila momentum dan volatilitasnya mendukung pelemahan Cable maka 1.2668 akan menjadi target berikutnya yang akan dituju selanjutnya namun dalam perjalanannya menuju ke target-target tersebut bisa saja GBP/USD akan mengalami koreksi penguatan dimana level Resistance 1.2764 akan coba diuji dalam waktu dekat ini akan tetapi selama koreksi penguatan tersebut tidak menembus diatas level 1.2812 pelemahan yang akan terjadi dalam waktu dekat ini masih tetap berlanjut.
(Disclaimer)